Suwir-suwir merupakan panganan khas Jember (Jawa Timur). Camilan ini dibuat dengan berbagai rasa, ada yang rasa mangga, rasa durian dan lain-lain. Jadi kalau anda kebetulan lewat ke Jember, anda dapat melihat dan membeli oleh-oleh dari Jember khususnya camilan suwar-suwir. Nah pada ulasan kali ini saya akan berikan tips membuat suwar-suwir asli jember, silahkan disimak.
Bahan untuk membuat suwar-suwir :
- 100 gram tape masak
- 250 gram gula merah
- 300 gram gula pasir
- 50 gram tepung beras
- 500 gram tepung ketan
- 1 gelas santan kental
- 750 ml susu cair
- 2/3 sdt garam
Cara membuat suwir-suwir asli Jember :
1. Campur semua bahan seperti tepung beras, tepung ketan, tape masak dan garam (sisihkan).
2. Ambil susu cair, gula pasir, gula merah (masak, saring) dan masukkan kedalam campuran tadi dan aduk sampai menjadi bubur.
3. Tambahkan santan kental sedikit-sedikit (aduk sampai kental, angkat). Lalu cetak ke loyang (dinginkan dan potong persegi panjang).
Demikianlah info mengenai cara membuat resep suwar-suwir khas Jember, silahkan dicoba.